Bagaimana Cara Membuat NIB? Ini Langkah-Langkahnya!

NIB  atau Nomor Induk Berusaha sangatlah penting untuk Anda miliki. Selaku pelaku usaha, NIB akan menjadi identitas dari usaha yang Anda jajaki. Cara membuat NIB bisa dilakukan secara daring. Satu diantaranya bisa Anda lakukan melalui laman easybiz.id. Dengan adanya identitas resmi, maka usaha pun akan lebih mudah dikenal masyarakat luas. Jika Anda belum memilikinya, maka sekarang Anda bisa melakukannya. Bagaimana caranya? Yuk cari tahu!

Apa Itu NIB?

Pertama-tama, Anda harus mengenal apa itu NIB atau Nomor Induk Berusaha. Salah satu jenis identitas berupa nomor yang menunjukkan tanda suatu usaha dalam bidang tertentu. Usaha yang dimaksud bisa berupa barang atau pun jasa. NIB tersaji dalam 13 digit berupa angka yang dilengkapi dengan pengaman serta tanda tangan yang sifatnya elektronik.

Kehadiran NIB tidak hanya sekedar identitas semata. Namun, nomor identitas tersebut akan menjadi salah satu tanda bahwa usaha yang Anda lakukan terdaftar secara resmi. Selain itu, akses impor-ekspor pun akan lebih mudah untuk Anda lakukan. Kelegalan usaha pun akan lebih terjamin. Maka dari itu, setiap pelaku usaha penting untuk memiliki NIB.

Perlu Anda ketahui, pembuatan NIB free alias gratis. Anda pun tidak perlu kebingungan harus mengeluarkan budget. Pembuatan NIB bisa Anda lakukan secara daring. Langkah-langkahnya pun sangat mudah untuk Anda pahami.

Syarat-Syarat Pengajuan NIB

Jika Anda merasa belum memiliki NIB, maka cara membuat NIB harus mengetahui syarat-syaratnya terlebih dahulu. Dalam hal ini, Anda harus mempersiapkan beberapa dokumen penting yang berkaitan erat dengan usaha tertentu. Umumnya, syarat-syarat pembuatan NIB yakni sebagai berikut:

  • Kartu identitas pelaku usaha berupa KTP.
  • Menyertakan pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM terkait badan usaha yang dijajaki.
  • Memiliki bukti registrasi BPJS Kesehatan.
  • Untuk badan usaha yang memiliki karyawan asing, maka harus memiliki surat pengesahan dari RPTKA (Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing).

Cara Membuat NIB

Berikutnya, cara membuat NIB bisa Anda lakukan secara daring yakni dengan mengunjungi laman resmi dari OSS. Anda harus memastikannya syarat yang dibutuhkan sudah lengkap dan pastinya memiliki jaringan yang kuat dan stabil. Adapun langkah yang bisa Anda coba yaitu sebagai berikut.

1. Kunjungi Website OSS

Cara membuat NIB yang pertama dilakukan yakni mengunjungi website OSS. Jika Anda tidak mengetahuinya, maka bisa mengetik kata OSS di menu pencarian pada browser yang Anda miliki. Berikutnya, Anda akan tampil hasil pencarian terkait lembaga OSS. Lihatlah alamat website-nya dan pilihlah yang website OSS resmi.

2. Melakukan Pendaftaran

Setelah berhasil masuk laman OSS, Anda akan menemukan beberapa menu. Website tersebut akan menampilkan beranda, panduan hingga kontak yang bisa Anda hubungi. Adapun pendaftaran bisa Anda lakukan dengan mengklik menu ‘Daftar’ di bagian pojok kanan atas.

3. Memilih Skala Usaha

Berikutnya, cara membuat NIB yan harus Anda lakukan yakni memilih skala usaha. Skala yang dimaksud yakni UMK atau Usaha Mikro dan Kecil serta Non UMK yang mencakup usaha menengah hingga usaha besar yang ada di luar negeri. Anda bisa memilihnya sesuai dengan skala usaha yang dimiliki.

4. Menentukan Jenis Pelaku Usaha

Setelah berhasil memilih skala usaha, Anda juga harus menentukan jenis pelaku usaha. Dalam hal ini, Andaa harus menentukan apakah usaha yang Anda jajaki bersifat perseorangan atau pun badan usaha seperti yayasan, koperasi dan semacamnya.

5. Mengisi Formulir yang Tersedia

Langkah selanjutnya, Anda harus mengisi formulir yang tersaji pada laman OSS. Pada formulir tersebut, Anda harus menyertakan nomor telepon yang masih aktif. Selain itu, Anda juga harus melengkapinya dengan email perusahaan. Berikutnya, pihak OSS akan mengirimkan kode verifikasi melalui nomor atau pun email Anda.

6. Menentukan Password Baru

Setelah berhasil verifikasi, Anda harus menentukan password baru. Penetapan password-nya harus terdiri dari 8 karakter. Masing-masing harus terdiri dari angka, spasi, huruf kapital hingga karakter spesial. Anda bisa kembali login dengan menggunakan password tersebut.

Itulah beberapa cara membuat INB secara daring. Alternatif mudahnya, Anda bisa melakukannya bersama easybiz.id. Selain langkahnya praktis, Ana juga akan mendapatkan hasil yang akurat dengan harga yang cukup terjangkau.

Nah, itulah informasi terkait cara membuat NIB. Anda bisa melakukannya dengan cara termudah dengan hasil yang akurat. Dengan demikian, Anda pun tidak akan terlalu menghabiskan banyak waktu. Selamat mencoba!

Tinggalkan komentar